Tecnix SPK-S080 Speaker Subwoofer

Baru kemarin saya order speaker murah meriah, kualitasnya lumayan nih. Waktu awal sempat ragu sih, apa iya bagus. Speaker ini dijual dengan harga dibawah 100K, walau ada yang jual diatas itu, tapi setelah hunting saya bisa dapat dengan harga lebih murah.

Speaker yang saya maksud ini adalah Tecnix SPK-S080 Speaker Subwoofer. Speaker ini berukuran kecil, ya seukuran speaker jaman dulu yang suaranya cempreng. Tapi kalau Tecnix SPK-S080 ini suaranya cukup baik ya mendekati speaker dengan merk sudah eksis, ini kalau didengar dengan telinga awamnya.


Jika ingin punya speaker standar, untuk sekedar dengan musik MP3 di PC, laptop speaker ini bisa jadi pilihan sih. Harganya itu terjangkau, terakhir saya beli 9 unit dengan harga per unit Rp 79.900,-.

Speaker ini colokan sumber dayanya menggunakan colokan USB, bukan colokan listrik seperti speaker aktif pada umumnya. Kalau generasi lawas, ngertinya ya speaker pakai colokan listrik. Kalau Tecnix ini menggunakan colokan USB. Jadi bisa dicolokan ke USB hub PC atau laptop, bisa juga menggunakan adaptor charger smartphone kalian.


Meski kecil, speaker ini sudah dibekali woofer lho, ada indikator lampunya dan adjustable volume. Woofernya ini sudah power fullbass unit, 3D surround, koneksi ke gadget menggunakan aux 3,5mm, sumber daya USB.


Spesifikasi dari speaker aktif ini antara lain:
- S/N ratio > 80dB
- Power supply DC5V
- 2.1 channel subwoofer speaker
- USB powered
- Volume control
- Aux 3,5mm

Dalam satu pack terdapat unit speaker yang terdiri dari subwoofer dan dua speaker kecil kiri-kanan. Tersedia tiga warna hitam, hijau, dan merah. Untuk warna ini hanya ada di bagian depan dan list, untuk body semua warnanya hitam.


Ada satu catatan dari produk ini, yaitu jack audio 3,5mm ini tidak begitu bagus build quality nya, jadi jika dipakai lama, sering cabut colok, resiko kendornya tinggi. Nanti jika pemakaian alama ditakutkan akan terlalu sensitif,sehigga suara jadi sering tak tersalur sempurna.

Ya hanya segitu saja catatan dari saya tentang produk satu ini, suaranya oke, bagus lah, standar kalau buat nonton Disney+ bisa lah. Untuk yang mau beli coba cari di online, banyak koq seller yangenjual produk ini dengan harga bervariatif.

Sampai jumpa dicatatan lainnya. Semoga speaker aktif ini awet, soalnya saya agak ragu dibagian colokan aux 3,5mm itu mudah longgar, jadi bikin kresek-kresek. Tapi mudah-mudahan, itu hanya ketakutan saya saja. Semoga tetap baik, info lainnya tentang speaker ini saya update di kolom komentar. -cpr-

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.