Fitur Terbaru Whatsapp Biru / Whatsapp Plus v.13.5

Saya bukan reviewer aplikasi, saya hanya murni pemakai. Berapa bulan lalu saya resmi tidak menggunakan aplikasi Whatsapp yang resmi. Aplikasi resmi itu saya tinggalkan, saya beralih menggunakan Whatsapp tidak resmi tentunya dengan banyak resiko.

Whatsapp punya potensi dikembangkan secara resmi tetapi developer aplikasi tersebut tidak melakukannya mengikuti perkembangan kebutuhan. Para moder-lah yang akhirnya bermain-main dengan aplikasi dan memodifikasinya.

Whatsapp Biru begitu saya sebut menjadi salah satu karya moder memodifikasi aplikasi Whatsapp yang ada. Hasilnya menarik, dengan fitur berlimpah.

Mengganti tampilan chat, memberikan warna-warni huruf sesuka hati pengguna, serta fitur² canggih. Sebenarnya banyak fitur dari WB ini, tapi saya tidak begitu memahami, saya gunakan yang memang saya butuhkan. Seperti pesan antihapus, mode stealth melihat status tanpa diketahui si pembuat status, mengakali pembacaan pesan (padahal pesan sudah dibaca, tapi tanda centang biru baru muncul setelah kita balas), notifikasi untuk kontak online.

Ya itulah yang saat ini saya pakai, karena itu yang saya butuhkan. Sebenarnya banyak lagi fitur lain tapi mungkin saya tidak tahu.


Yang terbaru adalah setelah update WB tanggal 21 Agustus 2021 yang lalu, kalau tidak salah adalah versi 13.5, menawarkan fitur terbaru yang sangat saya butuhkan, apa saja itu?


Timer Sent Picture
Jadi misalkan kita mau kirim gambar rahasia, jadi si gambar yang kita kirim ini hanya sebagai preview, tapi kita kirim gambar kualitas terbaik. Tapi kita hanya ingin memberikan preview saja ke si penerima, kita bisa menggunakan mode ini.

Bisa dilihat lingkaran berwarna merah bata, di dalam lingkaran itu ada angka "1", nah itu timernya, pada intinya ketika pesan gambar ini dikirim, si penerima membuka cukup sekali saja, lalu dia menutup pesan, gambar yang tadi dilihat maka akan hilang. Ini cocok untuk mengirimkan gambar yang cukup rahasia gitu, ya buat penasaran si penerimanya, lalu meminta gambar lagi ke si pengirim. Bisa digunakan untuk PDKT dengan calon target. #becanda yang bercetak miring abaikan saja ya hahaha

Gambar akan tetap diterima oleh penerima, tapi setelah gambar dibuka, dan dilihat, dan si penerima menutupnya maka gambar itu akan langsung hilang.

Untuk menggunakannya, pilih "garis strip tiga" di sudut kanan tampilan Whatsapp Plus anda, setelah itu akan muncul tampilan seperti gambar di atas. Untuk Penjadwalan Pesan itu bisa dilihat di panahnya ya. Klik itu untuk masuk ke menunya. Lalu pilih tanda "+".

Pesan Penjadwalan
Ini juga menarik, fitur ini adalah untuk mengirimkan pesan otomatis terjadwal. Ini cocok untuk yang rutin mengirimkan pesan pengingat, misalkan mengingatkan minum obat, atau jangan lupa sesuatu yang bisa diatur jadwal kapan dikirim ke penerima.

Isikan itu Kontak yang akan dipilih. Kemudian Waktu tertentu isikan tanggal rencana pengiriman pesan dan waktu pengiriman pesan. Nah paling bawah ini adalah pesan chat yang mau dikirimkan itu apa, tulis di sana.

Cocok digunakan saat mengucapkan ulang tahun, supaya pas tepat dikirim pada jam yang kita inginkan. Atau juga membuat trik² khusus sesuai kebutuhan.

Kalau sudah akan muncul list seperti gambar di atas, list ini akan habis jika pesan ini terkirim sesuai jadwal. Jadi seperti list pesan pending gitu. Itu contoh yang saya lakukan di Whatsapp Plus yang saya miliki.

Saya menggunakan ini, karena saya tipe orang yang rutin memberikan pesan pada jam tertentu pada orang yang saya sayangi. Jadi pas sekali fitur ini.

Untuk menggunakannya, pilih "garis strip tiga" di sudut kanan tampilan Whatsapp Plus anda, setelah itu akan muncul tampilan seperti gambar di atas. Untuk Balasan Otomatis itu bisa dilihat di panahnya ya. Klik itu untuk masuk ke menunya. Lalu pilih tanda "+".

Penjawab Pesan Otomatis
Untuk fitur ini merupakan fitur penjawab pesan ketika WA kita dalam keadaan idle, atau mungkin kita bisa langsung menjawab pesan yang masuk, akan ada template tertentu.

Tampilan menunya seperti gambar di atas.

Untuk fitur ini saya belum terlalu menggunakannya, hanya tampilannya ya seperti yang saya tampilkan di atas.


Ya sejauh ini hanya itu yang saya ketahui sih dari fitur tambahan diupdate Whatsaap Biru / Whatsapp Plus yang versi 13.5 dan itu yang saya mungkin akan gunakan sehari-hari.

Jika ada yang menggunakan Whatsapp dengan mode yang sama, ya bisa sharing juga fitur lainnya yang digunakan atau tips dan trik lainnya di kolom komentar di bawah. Segitu dulu sharing dari saya, semoga bisa membantu. Kalau file master aplikasi ini saya tidak punya sih, jadi tidak bisa share, karena ini aplikasi mode jadi tidak ada di Play Store yang resmi.

Ingat, menggunakan aplikasi yang tidak resmi tentu banyak resiko, terutama soal keamanan data. Saya sendiri sudah memahami itu dan saya sudah siap dengan resiko ini, jadi memang ya diwaspadai juga soal ini ya. Saya sekedar sharing, soalnya pengembang Whatsapp yang sebenarnya lambat dalam berinovasi, jadinya tertinggal deh dengan para moder.

Sampai jumpa dicatatan lainnya. -cpr-

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.