Quatre CaPsuleCutter, Mini Blender Praktis
Saya ada rekomendasi barang baru lagi nih. Meskipun barang ini bukan punya saya, tapi saya rasa perlu saya bagikan di sini, siapa tahu ada yang lagi penasaran sama mini blender, pengen buat jus dengan cara yang simpel dan praktis, menjaga gaya hidup sehat, ditengah banyaknya penyakit berbahaya menyerang kehidupan manusia. #halahapasehini
Sama seperti postingan sebelumnya, saya juga sempat review mini blender mobile juga beberapa waktu lalu, nah kali ini saya informasikan masih satu rumpun, keluarga blender mini. Hanya saja yang sebelumnya menggunakan tenaga baterai charge, kalau ini pakai tenaga listrik. Cara kerjanya mirip blender biasa, hanya ini lebih mini, dan lebih praktis untuk dibawa kemana saja, mobile blender juga.
Baca juga: Mini Bottle Juicer Vitamer 350ml
Kali ini nama produknya adalah Quatre CaPsuleCutter. Ya begitu sih yang tertulis dikemasan produknya. Merupakan produk buatan China. Hmm, gak perlu khawatir produk China ada 'corona' nya ya, ini kan ada sebelum ada ramai 'corona'. #skip #intermesso
Bentuknya ya seperti capsule besar, jadi cocok mereka memberi nama "CaPsule", karena memang mirip seperti itu. Saya yang pertama kali lihat juga bingung. Lihat difoto ya, jadi secara sederhana, alat ini terbagi menjadi tiga bagian, atas adalah mesin/rotornya, sebagai penggerak pisau blendernya. Bagian selanjutnya adalah tengah yaitu batang mata pisau yang digerakan dari mesin di bagian atas. Bagian bawah adalah bowl atau mangkok tampungnya, sebagai wadah menampun bahan yang akan diblender.
Quatre CaPsuleCutter ini punya nomor model yang tertempel dibody mesin tertulis RS-682. Punya voltase di 220V dan frekuensi di 50Hz dan power konsumsinya 350W.
Bagian atas, ini mesin blendernya, itu ada bagian putih adalah knop pemutar bagian tengah yaitu pisau blendernya, yang berwarna hitam, seperti yang ada di foto di bawah ini
Ini bagian tengah dan bawah, tengah itu adalah bagian mata pisaunya dan yang bawah yaitu bowl atau wadahnya, berbahan plastik
Untuk kapasitas bowlnya sendiri, tidak tertulis jelas di kemasan dan dibuku petunjuk. Tapi kalau saya hitung manual itu ada dikisaran 750 ml.
Mata pisaunya ada empat buah, mereka menyebutnya "4 Powerful blades". Pengoperasiannya yang cukup mudah, yaitu hanya perlu ditekan,"Press at a time simple operation". Kemudian, untuk membersihkannya juga sangat mudah dan praktis, "Convenient clean".
Apa saja yang mungkin diolah dengan alat ini, membuat Italian ice cream "gelato", membuat daging giling, membuat sambal blender, atau membuat jus buah dan sayur tentunya, atau bisa juga bikin minuman mixed pop ice atau semacamnya.
Lalu, bagaimana jika memblender bahan yang keras? Saya rasa sih, kalau untuk itu saya tidak merekomendasikannya dengan alat ini, gunakan blender heavy duty ya. Ini hanya blender untuk kebutuhan ringan saja.
Cara menggunakannya cukup mudah, ini kebetulan setelah produk diunboxing, langsung dicoba, beginilah kira-kira proses ketika mencobanya:
1. Periksa semua komponen produk, ada tiga bagian itu kita periksa terlebih dulu. Semua nampak baik.
2. Cuci semua alat-alat tersebut, hanya bagian tengah dan bawah. Untuk mesin jangan dicuci, nanti korslet.
3. Siapkan buah yang akan diblender/dijus. Dicontoh kali ini, buah jambu merah biji. Potong jambu dengan potongan kecil, sesuai video tertampil di bawah ya.
4. Tambahkan sedikit air, supaya pisau blender bisa lebih mudah memotong dan menghaluskan daging buah jambu tadi.
5. Setelah itu, pasangkan bagian atas (mesin blender) seperti menutup botol.
6. Colokan mesin blender tadi ke stop kontak listrik.
7. Tekan bagian atas blender, sesuai kebutuhan, karena ketika kita menekan/ push, pisau blender dan mesin blender akan otomatis bekerja. Tekan sesuai kebutuhan, jika sudah hancur sempurna, hentikan tekanan dan lepaskan mesin blender dan jus atau bahan apapun yang tadi diblender siap ditiriskan. Kalau jus sudah tinggal tuang ke gelas. Kalau daging giling, atau bahan sambel bisa tinggal dilanjutkan ke proses masak berikutnya.
8. Sederhananya bisa lihat divideo ya.
Begitulah kira-kira trial nyobain blender mini punyanya orang. Ya buat nambah-nambah bahan catatan sih. hehehe. Ini sangat saya rekomendasikan buat yang sedang berusaha menjalani gaya hidup sehat, daripada beli blender besar, ribet, mini blender ini cocok buat kebutuhan anda.
Harganya, di online shop kalau tidak salah harganya Rp 199.000,- belum termasuk ongkos kirim ya. Tapi kisarannya begitu, karena harga itulah yang teman saya bayarkan sebelum ongkos kirim ya. Lebihnya ya hitung sendiri. Cuku segitu dulu catatan saya, satu kata, "direkomendasikan" beli buat yang butuh. -cpr-
Leave a Comment