Kue Balok Parikesit, Sidoarjo
Malam-malam dapat rejeki jajanan dari teman sekolah, cemilan nambah 'daging' ditengah resesi. Setelah siang dapat informasi tentang perekonomian sedang tak menentu akibat covid-19.
Untungnya masih dapat rejeki dari pemerintah, dengan subsidinya. Lumayan, rejeki, terima kasih pemerintah.
Oh iya, rejeki apaan ya?
Rejeki jajanannya adalah Kue Balok Parikesit. Kue balok banyak macamnya ternyata. Di Pandaan saja ada beberapa kedai 'kue balok'. Tapi kali ini berbeda, kue balok ini dibeli di Sidoarjo.
Berbeda dengan kue balok yang saya kenal di Pandaan, kue balok ini lebih mirip seperti brownis meleleh. Yups layaknya brownis hanya saja di dalam daging brownis terdapat lelehan coklat ketika digigit. Lalu kemudian ada toping keju, taroberry dll.
Tampilannya bisa dilihat di dokumentasi saya ini ya. Soal rasa, lebih mirip seperti brownis, tapi memang nampaknya ini brownis deh ya. Mengenyangkan yang pasti jajanan seperti ini, dan cocok sekali buat teman ngemil bagi yang mau gendut.
Oh iya, soal harga saya tidak mengetahuinya, karena ini buah tangan dari teman sekolah, yang rela jauh-jauh pulang office meluncur ke Sidoarjo dari Pandaan, demi kue balok satu ini.
Sekian dulu catatan saya, kalau ada tambahan tentang kue ini lebih lengkapnya akan saya bagikan di kolom komentar ya. Kali ini saya ingin menyimpan dokumentasi tentang kue ini aja si, karena lagi pengen saja meninggalkan jejak di sini. Sampai jumpa di catatan lainnya ya. Bye. -cpr-
Leave a Comment