TWS MGALL Transformers BumbleBee

Pada postingan kali ini saya mau sharing soal gadget yang baru saya miliki. Gadget ini adalah TWS, ini merupakan TWS ketiga yang saya punya atau tepatnya 1 earbuds dan 2 TWS, kalau merujuk postingan soal perbedaan keduanya.


TWS yang saya pilih ini adalah TWS dengan edisi atau tema Transformers, ini sekalian cocok logi dengan gadget laptop terbaru yang saya punya dibulan ini. Buat nyama²in dengan laptop yang saya punya ini, ya biar matching walaupun bukan merk terkenal.



Produknya si gak punya nama atau merk dari mana, nampaknya ini produk EOM yang dibranding lisensi dari Hasbro sebagai pemegang lisensi merk dagang Transformers. Saya hanya lihat dikemasannya tertulis MGALL, tapi tidak ada brand tertentu misalnya Lenovo atau Inbox atau lainnnya, yang saya lihat cuma MGALL.


Jadi saya namai TWS Transformers BumbleBee. Produk ini merupakan buatan China. Manufakturnya Shenzhen Qishun Innovation Technology Development, Co., Ltd. Tertulis diprinted box "this product is manufactured under license by Hasbro." Ada beberapa tema TWS dari pabrikan ini, yang saya punya ini tema BumbleBee. Untuk case box TWS nya dominan kuning dengan, dengan aksesoris lampu LED nampak seperti aksen 'mata'.


Untuk spesifikasi produk ini antara lain:
- Model TF-T10
- Bluetooth version v5.4
- Transmission distance >= 10 meter
- Frequency response range 20Hz - 20KHz
- Capacity battery on box 320mAh 3,7V
- Capacity battery on TWS 40mAh 3,7V
- Charging time = 1,5 hours
- Play time music = 5 hours


Dalam paket pembelian ini didapat unit TWS dan kabel charger type C, dan manual liflet. Design printed box nya lumayan menarik sih.

Ini lubang charger dengan model type-C.

Untuk design case TWS nya juga saya suka sih. Kerennya lagi ketika proses charging indikator LED dicase TWS ini menyala membuatnya lebih menarik.  Tapi untuk bahannya emang terkesan murah, bahan plastiknya beda dengan plastik box nya dari earbuds Lenovo dan TWS Inbox yang sebelumnya saya punya. Model design nya seperti cangkang dari kerang tiram, bagian penutupnya itu yang menurut saya plastiknya tipis.

Untuk suara menurut saya sih biasa aja. Bagi saya sih headset yang asyik itu yang bass nya nendang, tapi TWS satu ini semuanya seimbang, secara umum, kualitas suaranya biasa aja. Walaupun terkadang untuk musik tertentu treblenya lebih terdengar. Bahkan ketika saya pilih musik dengan ritmik lebih dinamis dengan dominan bass, suara bass nya seperti dibatasi, dengan tujuannya semuanya disetting lebih seimbang.

Ya mungkin itu aja sih yang bisa tak sharingkan dari gadget baru yang saya miliki ini. Supaya ada histori juga sih, soalnya gadget sejenis juga sudah pernah saya publish di sini, jadi sayang jika TWS baru ini tidak saya masukan juga.


Sampai jumpa dipostingan pembahasan produk lainnya. Bahas produk yang saya suka atau memang produk ini baru saya beli. Keep blogging and keep writing anything you want. -cpr

#onedayonepost
#gadget
#produk
#review
#shop
#transformersbumblebee

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.