Mini Keyboard Wireless Bluetooth

Beberapa waktu yang lalu memang saya pernah punya keinginan memiliki sebuah keyboard portable, sebuah keyboard kecil yang ringan yang mudah saya bawa kemana saja. Keinginan saya tak kunjung terwujud, ya karena saya ragu merealisasikannya. Akhirnya saya melego sebuah laptop ringan waktu itu, tapi saya tidak lama menggunakannya, hingga saya putuskan untuk menjualnya.


Awalnya kenginan saya hanya ingin bisa ngeblog dengan touch keyboard, lama-lama, menggunakan touchpad dismartphone lebih enak, dan lebih cepat. Jadi keinginan untuk beli keyboard wireless makin terkesampingkan.

Pas kebetulan di kantor ada bos yang komplain soal keyboard laptp baru yang katanya tidak terlalu jelas, warna keyboardnya tidak konvensional hitam putih. Akhirnya saya bagian pembelian kan mencoba memberi opsi, keyboard terpisah. Padahal si bos sudah menunjukan pilihannya pada barang ini, tapi ternyata gambar di toko online tidak sesuai ekpektasinya, akhirnya dia tidak mau pakai.


Kalau saya sih simpel, saya waktu belikan ini pun gambling, ketika dia mau pakai sukur, gak ya saya pakai sendiri. Ya kesempatan juga, saya akhirnya punya juga, keinginan yang dari dulu terkabul juga dengan tak kesengajaan. Saya pun jadi bisa review.

Keyboard wireless bluetoth ini tidak ada merknya. Saya beli di Tokopedia, itu harganya Rp 65.000,-. Kalau di Tokopedia sih judul jualannya "Super Mini Wireless Bluetooth Keyboard Slim Thin for Windows IOS Andro - Hitam". Kalau ditampilan display sih tertulis Bavin. Tapi di dus tidak ada merk tersebut tertulis, apakah EOM produk? I don't know.


Pas datang memang betul-betul mini sih. Pengemasannya pun hanya kotak kardus slim, berisi unit keyboard mini dan kabel USB. Tidak ada dongle receiver bluetoothnya, sangat simpel sekali ini barang.

Ketika saya coba dengan laptop, untuk menyinkronkannya tidak semudah yang saya bayangkan, tinggal plug play. Koneksi sinyal bluetooth dari keyboard ini tidak langsung mudah terbaca oleh bluetooth dari laptop. Akhirnya permasalahan bisa terjadi delay.

Saya coba koneksikan dengan smartphone, ya itu pun tak semudah koneksi Mi Band. Saya mesti coba-coba dulu, cukup lama saya memahaminya, itu baru sekedar koneksi. Akhirnya koneksi ke smartphone oke, saya sempat mencoba untuk ngetik blog dari keyboard itu. Dari jajal ngetik di keyboard ini, jadi saya punya banyak catatan sih, ya bisa dibilang kelebihan dan kelemahan produk ini.

Kelebihan
+ Ukurannya kecil, simpel, ringan, mudah dibawa kemana saja, untuk jadi partner tablet, ngeblog dimana saja oke, bisa jadi pilihan.
+ Tanpa perlu dongle, rawan hilang, koneksi bluetooth sudah include di dalam unit keyboard.
+ Baterainya cukup dicas, tidak pakai baterai konvensional.
+ Cocok pada pengguna dengan jari lentik.

Kekurangan
- Tidak ada informasi koneksi sudah terhubung atau tidak dengan perangkat lawannya (laptop, smartphone atau lainnya).
- Tidak ada buku pentunjuk cara koneksinya. Kita harus paham sendiri, jadi ada pasword yang harus kita tekan di papan angka keyboard, mengikuti informasi yang ada di perangkat lawannya yang akan dikoneksikan.
- Panel keybord sangat mini, tidak cocok dengan pengguna berjari besar-besar.
- Tombol CAPS dan SHIFT ini tidak berfungsi sebagaimana seperti yang ada di keyboad biasa, perlu trik memahaminya.
- Tidak ada informasi berapa lama ketahanan baterai dan indikator baterai habis seperti apa. Bahkan ketika koneksi sudah lama berjalan (idle), tidak ada informasi apa-apa, padahal tombol koneksi pada posisi ON, tidak ada lampu indikator yang menunjukan bahwa keyboard ini ON/OFF.


Jadi sebelum membeli pastikan apa yang jadi kelemahan ini, jika sudah siap, ya silakan beli. Yang jelas, pastikan peruntukannya. Untuk daya tahan produk ini kurang tahu ya, ini masalah di baterai, atau misalkan baterainya sudah lowbetan, bisa saja ngetik sambil ngecharge si mini keyboard ini. Ya itu sih opsional ketika baterainya sudah lowbet.

Ya segitu saja deh review saya sama produk ini. Saya juga masih berlatih membiasakan jari-jari lentik saya bermain di atas mini keyboard ini. Untuk mengetik lama, rasanya butuh keterbiasaan terlebih dahulu deh. Tapi akan saya coba, perkembangannya akan saya tambahkan di kolom komentar postingan ini. -cpr-

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.