Potato Chips 2020 Edisi "OK See-U"
Saya terlalu tertarik pada produk² baru yang menurut saya punya kemasan unik. Dalam hal ini saya punya penilaiannya sendiri sehingga menurut saya cocok aja buat saya post diblog pribadi saya ini.
Produk yang saya bahas ini adalah produk makan ringan atau snack. Snack kentang gitu. Hanya yang buat saya menarik itu adalah kemasannya gak mengkotak seperti snack sejenis pada umumnya. Produknya dikemas dikemasan alu foil bag gitu tetapi memanjang, seperti 'guling'. Mungkin kalau produk pada umumnya itu menyerupai 'bantal'.
Kalau difoto nampak besar, aslinya ukurannya gak besar, tingginya mungkin setinggi teh pucuk gitu deh.
Produk ini bernama Potato Chips 2020 Edisi "OK See-U". Nama resminya tidak tahun ya, itu saya tulis karena melihat tulisan yang tertulis di kemasan saja sih. Dikemas is bersih 22 gram. Sudah berlabel Halal juga lho.
Produk ini pabrikan dari PT Hollyland Food Indonesia, berlokasi di Jl. Industri Raya III No.Af/88, Sukadamai, Kec. Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten 15710.
Untuk kemasannya sendiri simple sih, gak ada yang menarik entah dari bahannya, hanya aulufoil biasa ya layaknya jajanan snack ringan ala chiki². Sistem sealnya 4 sisi, jadi bukaannya model sobek.
Untuk soal rasa sih ya, ini snack kentang²an, tadinya saya kira ini snack bener² kentang gitu. Tapi setelah saya beli dan lihat komposisi baru terlihat. Komposisi ya tepung terigu, pati kentang, gula, garam, penstabil kalsium karbonat, minyak kelapa sawit, bumbu rasa sosis jumbo Meksiko (0,36%), dll. Bisa kalian baca sendiri, tapi saya ingin jelaskan ini hanya olahan kentang, karena pastinya yang digunakan. Rasa kentangnya ha
nya formalitas. Tapi untuk sekedar snack okelah.
Ini dia isi di dalamnya, biar gak penasaran.
Lagian kemasan 22 gram ini dijual ditoko kelontong rumah tangga itu Rp 2000,- ya murah meriah lah, sekedar snack masih bisa dijangkau, buat cemilan ringan dikala menunggu waktu (waste time).
Ya hanya itu saja yang bisa saya bagikan pada post kali ini, membahas produk makan ringan kentang²an. Kenapa saya bahas, karena belum tentu dilain kesempatan saya bertemu produk satu ini lagi. Pastinya kalau buat masuk listing di supermarket atau swalayan agak sulit, mahal dibiaya listingnya. Marketnya paling ya toko² kelontong rumah tangga dekat rumah kalian. Itu pun jika ada distributor yang membawanya dan menawarkannya.
Sampai jumpa lagi pada postingan lainnya, bahas produk lainnya lagi yang menarik perhatian saya. -cpr
#onedayonepost
#produk
#review
#snack
Leave a Comment